adada
Making a clean difference

Sikap yang Benar Saat Menemukan Barang Hilang

Barang hilang umumnya adalah barang yang tertinggal oleh pemiliknya di suatu tempat. Biasanya, barang hilang karena pemiliknya lupa mengambil barang tersebut kembali setelah menggunakan atau meletakkannya. Bagi cleaning service, penemuan barang hilang bukan sekali dua kali. Temuan barang hilang dapat ditemukan kapan dan di mana saja selama cleaning service bekerja. 

Perusahaan biasanya telah memiliki standar operasional khusus terkait barang hilang, atau memiliki tempat pengumpulan dan pengembalian sendiri, biasanya disebut Lost and Found. Tetapi, sebagai cleaning service yang kompeten, ada sikap-sikap baik yang perlu diadopsi ketika menemukan barang hilang.

Identifikasi Barang Hilang dengan Seksama

Perhatikan kondisi barang hilang yang ditemukan. Bagaimana ciri-cirinya? warnanya? merk atau fitur fisiknya? Isinya? serta dimana dan kapan barang tersebut ditemukan. Nantinya, informasi ini akan dilaporkan guna mempermudah pengembalian barang pada pemiliknya. Informasi ini juga akan melindungi barang diberikan kepada orang yang salah.

Koordinasi dan Serahkan pada Satuan Pengamanan

Jika tidak terdapat pojok Lost and Found dalam perusahaan, barang hilang dapat dititipkan kepada Satpam, di mana tugas Satpam adalah menjaga keamanan, termasuk fasilitas dan isinya. Nantinya, Satpam dapat membantu menginformasikan letak barang hilang kepada internal kantor. Selain itu, Satpam yang menjadi garda terdepan perusahaan merupakan orang pertama yang dihubungi jika terdapat suatu permasalahan. Disarankan pula untuk menghindari barang tertukar bila barang hilang ada lebih dari satu, koordinasikan dengan Satpam untuk memasang label atau tanda pengenal pada barang hilang.

Dokumentasikan dan Laporkan

Sebagai bentuk transparansi, diharapkan proses penemuan hingga penyerahan dapat didokumentasikan secara pribadi. Nantinya, jika diminta pertanggungjawaban terkait penemuan barang hilang, maka Cleaning Service dapat menyediakan informasi yang diminta. Dokumentasi ini juga dianjurkan untuk menghindari kesalahpahaman. 

Mclean adalah penyedia jasa alih daya Cleaning Service terbaik di bawah PT Sentinel Mitra Adiyaksa. Cleaning Service yang tergabung menjadi bagian dari Mclean dilatih khusus untuk memiliki kompetensi yang mumpuni di bidangnya. Jadwalkan pertemuan untuk mulai kerja sama bersama kami melalui WhatsApp Hotline di +6282210444200 atau melalui telepon di (022) 637 36939. Ciptakan perbedaan sekarang hanya dengan Mclean!